Kebut Vaksinasi, Bupati Targetkan 80% pada Akhir Tahun

CILACAP – Demi mencapai Herd Immunity, Pemerintah Kabupaten Cilacap terus lakukan percepatan vaksinasi. Minggu ini sebanyak 252 ribu vaksin didistribusikan ke seluruh wilayah Kabupaten Cilacap. Harapannya, pada akhir tahun 2021, 80% masyarakat Cilacap selesai di vaksinasi.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji dalam peninjauan vaksinasi di Aula SMP Muhammadiyah 1 Cilacap, Senin (11/10/2021).

“Vaksinasi ini diprioritaskan untuk lansia dan pelajar. Kenapa pelajar? Karena kita sudah mulai tatap muka, dan ini harus diimbangi dengan vaksinasi untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru. Targetnya Insya Allah 80% pada akhir tahun 2021. Minggu kemarin sudah 29% dari 3 juta dosis yang diperlukan Kabupaten Cilacap.” Terang Tatto.

Kapolres Cilacap Eko Widiantoro mengatakan vaksinasi yang didistribusikan ini adalah penambahan dosis yang diupayakan Pemerintah untuk mengejar kekebalan kelompok atau Herd Immunity pada masyarakat Kabupaten Cilacap.

“Vaksinasi ini adalah tindak lanjut dari upaya jemput bola Bupati ke Kemenkes untuk menambah dosis vaksinasi bagi warga Cilacap. Alhamdulillah kita dapat 252 ribu dosis vaksin yang akan diupayakan selesai dalam minggu ini.” Sambungnya.

Vaksinasi yang diterima adalah 222 ribu dosis vaksin jenis Pfizer dan 30 ribu dosis vaksin AstraZeneca. Vaksin akan diberikan secara merata ke seluruh puskesmas dan klinik yang ada di Kabupaten Cilacap dengan pembagian 400 dosis di puskesmas setiap harinya dan 200 dosis untuk klinik.

Selain SMP Muhammadiyah 1 Cilacap, Bupati Tatto Suwarto Pamuji, Forkopimda, Forkopimcam dan OPD terkait melakukan peninjauan vaksinasi di Rumah Sakit Aprilia dan Puskesmas Cilacap Selatan II. Sebanyak 1345 dosis vaksin disuntikkan dalam peninjauan kali ini, 545 dosis untuk siswa kelas 8 dan 9 SMP Muhammadiyah 1 Cilacap, 400 dosis di RSU Aprilia dan 400 dosis di Puskesmas Cilacap Selatan II. (mia/kominfo).

Print
Twitter
Facebook
WhatsApp
Email
Alamat Kantor

Jalan Sindoro Nomor 36
Kelurahan Sidanegara
Kecamatan Cilacap Tengah
Kabupaten Cilacap
Provinsi Jawa Tengah
53223

Contact Info
Copyright © 2022 DISKOMINFO KABUPATEN CILACAP
Open chat
1
Lapor Bupati Cilacap..... !
silahkan sampaikan keluhan anda !
seputar Infrastruktur dan
Layanan Masyarakat